Tom Maskun: Wilayah Pesisir Pantai Cianjur Miliki Potensi Besar

Bagikan Artikel

CIANJUR,- Anggota Komisi V DPRD Provinsi Cianjur menyebut wilayah pesisir Kecamatan Cidaun Kabupaten Cianjur memiliki potensi kelautan yang sangat besar, yang belum sepenuhnya dimanfaatkan.

Di Desa Cidamar dan Karangwangi, misalnya, selain sebagai wilayah tempat tinggal nelayan, juga memiliki potensi wisata yang luar biasa.

“Kami harus mendorong pengembangan destinasi wisata, seperti Pelabuhan Jayanti dan objek wisata alam Cidamar, yang bisa menjadi daya tarik wisata lokal maupun regional,” jelasnya.

Pengelolaan potensi kelautan dan wisata alam yang optimal dapat membuka peluang ekonomi baru dan meningkatkan pendapatan masyarakat setempat.

“Sektor pertanian di Kecamatan Cidaun memiliki potensi yang sangat besar. Wilayah ini kaya akan hasil pertanian, dan ke depan, kita harus mencari solusi untuk mengoptimalkan hasil pertanian, baik melalui peningkatan teknologi pertanian maupun akses pasar yang lebih baik bagi para petani,” ungkapnya.

Peningkatan produktivitas pertanian, menurut Dr. Tom Maskun, sangat penting untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan menjadikan pertanian sebagai sektor ekonomi yang lebih kompetitif.

Tom Maskun menegaskan bahwa sebagai anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, khususnya untuk Daerah Pemilihan Jabar IV, ia memiliki kewajiban untuk memperjuangkan pembangunan yang dapat langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, terutama di daerah asalnya, Cidaun.

“Saya merasa berkewajiban untuk terus berkontribusi dalam mempercepat pembangunan di Cidaun, baik melalui pengalokasian anggaran yang tepat maupun dengan mengawal berbagai program pemerintah yang sudah berjalan,” ujarnya.

Reses ini juga menjadi wadah penting bagi masyarakat untuk menyampaikan langsung berbagai permasalahan yang mereka hadapi.

“Saya berharap, dengan kegiatan Reses ini, saya dapat lebih mendalam memahami aspirasi masyarakat dan memastikan bahwa berbagai program pembangunan dapat dilaksanakan secara optimal,” lanjutnya.

BACA JUGA  DPMD Kota/Kabupaten Harus Buat Aturan Soal Penetapan Batas Desa

Salah seorang warga Kecamatan Cidaun, Subakti (40), menyampaikan harapannya agar aspirasi masyarakat dapat terus didorong ke tingkat yang lebih tinggi.

“Kami sangat berharap Pak H. Tom dapat terus memperjuangkan nasib kami di DPRD Provinsi Jawa Barat. Semoga dengan perhatian yang lebih besar terhadap infrastruktur, kelautan, dan pertanian, Cidaun bisa berkembang lebih pesat dan masyarakatnya semakin sejahtera,” ujarnya.

Reses ini merupakan bagian dari tugas konstitusional anggota DPRD dalam menyalurkan aspirasi rakyat yang telah diatur dalam perundang-undangan. Kegiatan ini diharapkan tidak hanya meningkatkan komunikasi antara wakil rakyat dan masyarakat, tetapi juga memastikan bahwa pembangunan yang dilakukan dapat lebih sesuai dengan kebutuhan dan harapan masyarakat. (adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *